Kamis, 14 Maret 2013
Telaga dalam Istana Tua
Berkuah hitam dan pekat
Pahit jika dirasakan
Asam jika dicelupkan

Langit diatas rambut pendekku
Abu-abu warnanya, kadang gelap gulita
Mungkin mendung tanda hujan kan datang
Hanya tetesan air yang mengandung garam

Gunung itu lantang berdiri membangun
Lereng memeluk bunda lautan pasir
Serbuk pasir itu lah kadang menyesakkan
Sesak ku dalam nafas

Tiada arti dalam sebuah tinta
Yang harusnya dapat bercerita
Kisah putih diatas hitam atau sebaliknya???
Namun, hanya kertas yang tau

0 komentar: